Jumat, 28 Februari 2014

Seperti Apa ya UN 2014?

JAKARTA - Sekira dua bulan lagi, siswa SMA dan sederajat akan mengikuti ujian nasional (UN). Selain dibagi menjadi delapan region penggandaan soal, akan seperti apakah UN tahun ini?

Terkait tipe soal, menurut Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) M Nuh, tidak ada perubahan yang dilakukan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam UN 2014. Sama seperti tahun sebelumnya, Kemendikbud telah menyiapkan 20 variasi soal. Sehingga setiap siswa dalam satu ruang ujian akan mendapatkan soal yang berbeda.

"Setelah semuanya bisa dipersiapkan, baru masuk wilayah pelaksanaan. Saat pelaksanaan, yang krusial adalah keamanan dalam pelaksanaan. Artinya, pelaksanaan UN berjalan tertib. Lagipula anak-anak bisa fokus mengerjakan soal sendiri karena tiap ruangan ada 20 variasi soal," kata Nuh, di Gedung Kemendikbud, Senin (24/2/2014).

Jika sudah tertib, tambahnya, krusial kedua dalam pelaksanaan UN adalah pengumpulan lembar jawaban UN atau LJUN. M Nuh mengaku, tahun ini ada perubahan dalam mekanisme pengumpulan LJUN untuk menepis kekhawatiran pihak sekolah mengubah jawaban siswa.

"Pengumpulan LJUN kami pastikan steril dari dugaan ada penyimpangan. Makanya sekarang diubah. Pengawas yang datang ke kelas untuk mengumpulkan LJUN bukan dikumpulkan dulu di ruang kepala sekolah yang mengindikasikan ada kecurangan," papar M Nuh.

Sama seperti proses lelang, M Nuh menjamin proses pemindaian LJUN akan terbebas dari bentuk-bentuk kecurangan. "Kami ingin memastikan semua bisa dipertanggungjawabkan. Proses pemindaian pun tidak ada intervensi dari mana pun," tutupnya. (rfa)


Sumber : okezone.com
LS5-2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar